Koordinasi Pelayanan Kekarantinaan di Pintu Masuk

Oleh Administrator
Rabu, 11 September 2024 00:16
Dibaca 87 kali

Dalam Rangka Koordinasi Pelayanan Kekarantinaan di Pintu Masuk, BKK Kelas I Jayapura melaksanakan kegiatan Evaluasi Pelaksanaan Pelayanan Kesehatan Haji/Umrah dengan tema "Pentingnya Perlindungan Kesehatan Bagi Pelaku Perjalanan Internasional" Tanggal 17 November 2023 Pkl 08.30 – 12.00 WIT di SIP Azana Hotel Jayapura

Kegiatan dihadiri oleh 51 orang peserta berasal dari lintas program dan lintas sektor, serta para agen travel umrah di Kota Jayapura. Hadir pada kesempatan ini Kepala Dinas Kesehatan Kota Jayapura dr. Ni Nyoman Sri Antari memberikan sambutan sekaligus membuka acara. Pemaparan materi oleh Mina Sipayung, SKM, M.Kes selaku pejabat fungsional epidemiolog kesehatan ahli madya

Kegiatan ini bertujuan untuk mendapatkan dukungan dan kerjasama dari agen travel agar para pelaku perjalanan internasional (Ibadah Umrah, Misionaris, Pelajar) mendapatkan vaksinasi internasional sebelum bepergian sebagai proteksi kesehatan terhadap diri sendiri, keluarga dan masyarakat setelah kembali ke Indonesia dari paparan penyakit menular yang mungkin didapatkan selama perjalanan, dari negara yg dikunjungi ataupun sebaliknya.

Diakhir pertemuan dilakukan pembacaan dan penandatanganan kesepakatan bersama dipandu oleh Koordinator Substansi PKSE, Edison W. Koibur, SKM sebagai rencana tindak lanjut kegiatan ini.